lompat ke konten utama
Hal yang Perlu Dihindari Ketika Hendak Meninggalkan Rumah untuk Berlibur

 

 

Tidak hanya sekadar untuk mengisi waktu luang, berlibur telah menjadi bagian dari hidup banyak orang, yang dilakukan untuk menyegarkan raga dan pikiran di antara kesibukan sehari-hari. Sekadar berlibur keliling kota, berwisata alam, atau ke luar negeri, liburan selalu menyenangkan terutama jika dilakukan bersama keluarga tercinta.

Jika Anda hobi berlibur bersama keluarga dan tidak memiliki asisten rumah tangga atau security penjaga rumah, baca tips berikut. Jangan sampai saat seru-serunya berlibur Anda justru mengkhawatirkan keadaan rumah yang sedang ditinggalkan.

Terlalu Menunjukkan bahwa Rumah Sedang Kosong

Membiarkan rumah terlihat dalam keadaan kosong justru akan mengundang perhatian pencuri. Nyalakan lampu supaya rumah tidak terlihat begitu gelap saat malam hari, atau gunakan lampu LED yang dilengkapi sensor cahaya yang akan menyala secara otomatis di sore hari menjelang malam. Selain itu, untuk membuat seakan-akan ada orang di dalam rumah, letakkan sendal atau sepatu di depan pintu.

Secara Sembarangan Bercerita di Media Sosial

Seperti yang sudah dijelaskan dalam poin di atas, menunjukkan bahwa rumah Anda kosong hanya akan mengundang orang untuk melakukan kejahatan. Selain membuat suasana rumah lebih hidup, berhati-hatilah dengan media sosial. Informasi yang Anda posting di media sosial akan menyebar dengan cepat.

Jika ada pihak yang tidak bertanggung jawab mengetahui bahwa rumah Anda sedang kosong, dikhawatirkan keadaan ini justru akan dijadikan sebagai kesempatan untuk berbuat jahat. Cukup kabarkan bahwa Anda akan menginggalkan rumah dalam keadaan kosong kepada orang yang terpercaya dan petugas keamanan setempat.

Lupa Mematikan Listrik, Gas, dan Air

Meskipun Anda hanya berlibur selama dua atau tiga hari, hal ini penting untuk dilakukan guna meminimalisir risiko terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. Pastikan Anda telah mencabut semua kabel elektronik dari stop kontak dan mematikan listrik. Selain itu, untuk mencegah terjadinya kebocoran gas, cabutlah selang regulator dari tabung gas dan kompor. Matikan pula saluran air PAM dan keran air.

Membiarkan Rumah dalam Keadaan Kotor

Tidak menetap di rumah selama berhari-hari bukan berarti Anda bisa meninggalkannya dalam keadaan berantakan dan kotor. Sebelum pergi berlibur rapikan dan bersihkan rumah terlebih dahulu. Buanglah sampah, tutup lubang pembuangan, dan pastikan tidak ada makanan yang tersisa di meja makan. Hal ini dilakukan demi mencegah rumah dari bau tidak sedap dan binatang yang mengganggu seperti kecoa, semut, atau tikus.

Adakah yang pernah memiliki pengalaman buruk karena lupa melakukan hal-hal di atas? Proteksi rumah Anda dengan asuransi rumah terbaik. Buat Anda yang belum mengasuransikan rumahnya coba pertimbangkan untuk segera membeli asuransi rumah tinggal. Semoga tips ini bermanfaat dan selamat berlibur!

Tertarik dengan polis asuransi Chubb ini?

Anda memiliki pertanyaan atau membutuhkan informasi lebih lanjut? Hubungi kami untuk mengetahui bagaimana kami dapat membantu Anda terlindungi dari potensi risiko yang dihadapi